Hewan peliharaan yang ditinggal di rumah sendirian ternyata bisa merasakan bosan dan stres. Oleh karena itu, jangan lupa untuk sesekali bermain dengan kucing peliharaan di rumah. Ada beberapa aktivitas menyenangkan yang bisa Anda lakukan bersama kucing di rumah.
Kucing secara alami senang melompat, menerkam, dan berburu sehingga tidak sulit untuk memenuhi naluri alami kucing. Meski terlihat lebih pasif daripada anjing, namun ternyata kucing juga merasa senang apabila ditemani pemiliknya saat di rumah.
Ide Aktivitas Seru Bersama Kucing Peliharaan di Rumah
Menghabiskan waktu bersama kucing peliharaan merupakan salah satu hiburan yang menyenangkan. Berikut beberapa kegiatan yang dilakukan dengan kucing di rumah.
1. Jalan Santai
Saat bekerja, Anda mungkin sering meninggalkan kucing Anda di dalam rumah sendirian. Terlalu lama di dalam rumah tentu bisa membuat kucing merasa bosan. Anda bisa mengajak kucing berjalan santai di sekitar area rumah sambil menikmati pemandangan.
Supaya tidak khawatir kucing menghilang saat di jalan, Anda bisa memasang tali pengikat kucing. Kucing bisa berjalan bebas tanpa Anda khawatir kucing berlari menuju area yang berbahaya atau menghilang.
2. Beri Mainan
Jika kurang suka membawa kucing keluar ruangan, maka Anda bisa bermain dengan kucing menggunakan mainan. Dengan bermain, kucing akan menjadi lebih aktif dan sehat.
Beberapa mainan kucing yang bisa Anda berikan atau mainkan dengan kucing Anda di antaranya yaitu tongkat pancing atau tongkat bulu, bola, puzzle, rumah pohon, atau lampu laser. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan barang-barang di rumah Anda untuk dijadikan mainan, seperti bola pingpong, kardus, gabus, dan lainnya.
Mainan tersebut bisa menstimulasi naluri berburu kucing dengan baik sehingga kucing pun juga akan senang.
Bagi Anda yang ingin membeli atau membuat rumah pohon untuk kucing, usahakan tingginya sekitar 1 sampai 2 meter. Kemudian, pastikan jika rumah pohon memiliki kerangka yang kokoh.
3. Menyisir Bulu Kucing
Aktivitas berikutnya Anda bisa bersantai di rumah sambil menyisir bulu kucing. Kegiatan ini tidak hanya membuat tubuh
Anda dan kucing menjadi rileks, namun juga akan membuat bulu kucing menjadi lebih bersih dan bebas dari kotoran atau hewan pengganggu seperti kutu kucing. Anda bisa melakukan kegiatan ini sambil menonton TV atau film di ponsel.
4. Bermain dengan Kucing
Anda juga bisa mengajak kucing Anda bermain dengan maupun tanpa adanya mainan. Misalnya dengan mengajak kucing Anda bermain petak umpet, lempar dan tangkap bola, serta permainan lainnya. Kucing senang bersembunyi dan menangkap sesuatu sehingga permainan tersebut sangat cocok untuk dilakukan bersama kucing Anda.
5. Aplikasi Kucing
Jika ingin bersantai di atas tempat tidur bersama kucing, Anda bisa bermain bersama dengan memakai aplikasi kucing. Aplikasi kucing biasanya berisi berbagai permainan yang memancing naluri berburu kucing, seperti permainan ikan bergerak. Aplikasi ini bisa Anda unduh di tablet atau ponsel.
6. Tidur Siang Bersama
Seperti yang Anda tahu, kucing menghabiskan banyak waktunya dengan tidur sehingga Anda juga bisa menghabiskan akhir pekan dengan tidur siang bersama dengan kucing Anda.
Kegiatan ini bisa mendekatkan hubungan emosional Anda dengan kucing peliharaan. Anda pun bisa meluangkan lebih banyak waktu untuk beristirahat dan menghilangkan penat.
Itulah beberapa rekomendasi aktivitas yang bisa Anda lakukan bermain kucing di rumah. Anda bisa memilih kegiatan yang Anda dan kucing sukai. Lalu, nikmati hari-hari bersama peliharaan tercinta supaya Anda bisa lebih rileks!